Kamis, 05 Juli 2012

Turitorial Flashing Samsung Champ


Cara Flashing Samsung Champ type C3303/C3300 jenis K/i

Apa itu Flashing?
Flasing adalah sejenis update firmware(FW) yang digunakan untuk instal ulang OS di HP atau pun menambah dan/atau mengurangi isinya. Flashing ada 2 macam, yaitu:
·         Full Flashing, yaitu flashing yang dapat menghapus semua file Firmware di HP dan mengisinya dengan yang baru.
·         Lite Flashing, yaitu flashing yang digunakan untuk menambah atau menimpa file lainya.
Pada cara ini, saya akan membagi cara Full Flashing.
Apa guna flashing itu?
Flashing digunakan untuk:
·         Memperbaiki kinerja HP
·         Memperbaiki error yang terjadi
·         Memodifikasi data/tampilan
Terkadang, HP sering “lemot” dalam memproses data sehingga dapat mengganggu kita. Tak kalah juga sering terjadi error, seperti: getar tidak berfungsi, java permission error, tidak bias install java, internet tidak konek, dll. Atau kita ingin mengubah tampilan yang membosankan, seperti: Font, Theme, Bootloader, dll.
Tahap 1 (Flashing)
·         Backup data ponsel, seperti: File memori telepon, memo, tugas, kalender, kontak, jika perlu sms juga.
·         Kabel data mini USB 2.0
·         Komputer, minimal komputer yang direkomendasikan:
o   Windows XP
o   Ram 512MB
o   Pentium 4/ Celeron/ Dual-Core
o   Port USB Fast, SCSI utama, bukan sambungan
o   Matikan Program yang tidak digunakan
·         Firmware yang sesuai Klik disini

Tahap 2 (Instal Driver)
Cara 1 (Otomatis)
o   Gunakan Koneksi PC Samsung kies (pengaturan-Koneksi PC)
o   Matikan ponsel, tunggu 3 detik
o   Tekan Volume bawah dan Key Lock dan sambungkan kabel data dari komputer ke HP
o   Jika terdeteksi sebagai DFU(Samsung DFU, Modem DFU, Sony Ericsson DFU, atau USB Driver) maka, pendeteksian berhasil. Jika gagal deteksi, ulangi lagi.
o   Pilih “Yes this time only” > Advanced >
o   >  I have disk > pilih folder Flash-loader
o   Finish
Cara 2 (ManualInstal)
·         Masuk ke Control panel
·         Add Hardware
·         Klik Next dan pilih add new hardware device
·         Klik Next hingga ada pilihan, I Have Disk
·         Finish
 
Tahap 3 (Flashing)
1. jalankan Flash loader 7.4.4_SSG_v0.5.exe
2. klik SET MODEL -> pilih C3300_LIBRE_Setting_v02.mdl
3. Centang Application binary file -> browse dan pilih file .ptt (pada folder firmware)
4. Centang TFS File -> Browse dan pilih file .tfs
5. Centang CSC File -> Browse dan pilih .csc
6. klik Start
7. Matikan hp.
8. Tekan dan tahan tombol volume bawah + lock key
9. Sambungkan hp pada komputer dengan kabel data
10. Jika terdedeksi, maka flash loader akan menuliskan Log dan lepaskan tombol tersebut
11. Tunggu hingga HP menyala dengan carging (sekitar 20 menit)

Jika gagal, jangan menyerah mencoba lagi




Kemungkinan Hal Ini Dapat Menghilangkan Garansi. It’s with Your Own Risk…





........Jangan lupa +1 dan Share-nya ya...

Tidak ada komentar: